Baru Build Jawhead, Musuh Auto Kesal dengan Build Ini


Build Terbaru Jawhead Auto Bikin Kesal Musuh - Hero dengan tipe figther ini berbeda dengan hero fighter lainnya. Dimana Jawhead memiliki bentuk seperti tank, emang mirip tank sih mungkin build semi tank cocok untuk Jawhead.
Namun kali saya akan memberi build Jawhead dengan full damage. Yang unik dari Jawhead ini, salah satu skillnya bisa melempar lawan atau teman ke arah yang di tentukan. Ini nih kalo anda lagi pake Jawhead terus ada yang AFK, lempar aja tuh yang AFK hehe... Becanda sob..😁 Untuk skillnya yaitu skill 2 dari Jawhead Ejector ini yang bisa melempar musuh ataupun teman, sangat membantu jika dalam war ada hero yang darahnya sekarat, bisa tuh lempat temanmu untuk menghabisinya, ataupun jika anda melawan musuh 1 lawan 1 skill ini bisa menguntungkan kita dengan melemparkan lawan ke arah turret.

Membahas Build item yang cocok untuk Jawhead, saya lebih suka full damage dibandingkan dengan build semi tank walaupun bisa saja Jawhead ini kita build semi tank sesuai selera  pemakai aja hehe... Ok tanpa panjang lebar lagi kita simak Build Jawhead Mobile Legend: Lemparkan Musuhmu, di bawah ini:

1. Haa's Claw

Item Haa's Claw
Item pertama yang bisa kita gunakan adalah Haa's Claw item ini bisa memberikan lifesteal terhadap Jawhead, sehingga Jawhead tidak akan mudah mati, selain Lifesteal tadi item ini juga memberikan tambahan physical attack sebesar +70 poin.
Berkat item diatas Jawhead akan mudah untuk mengalahkan lawan karena efek lifestealnya darah Jawhead akan bertambah 20% selagi Jawhead menyerang lawan.

2. Swift Boots

Build Jawhead Mobile Legend
Item kedua yaitu Swift Boots item ini memberikan +15% attack speed, dan keunikan +40 movement speed.
Tambahan attack speed, berfungsi mempercepat gerakan Jawhead saat menyerang lawannya.
Untuk tambahan movement speed yang di dapat dari Swift Boots dapat menguntungkan Jawhead saat mengejar lawan atau melarikan diri dari musuh.

3. Berserker's Fury
Build Jawhead Mobile Legend
Item ketiga buat si Robot Jawhead, kita bisa gunakan item bernama Berserker's Fury dengan tambahan +65 physical attack, +25% crit chance, dan keunikan +40% crit damage.
Pada Mid Game Jawhead perlu membeli item ini karena berguna untuk menandingi kekuatan lawan saat by one, ataupun saat keroyokan hehe...😀

4. Scarlet Phantom

Item yang keempat ini, kita bisa gunakan Scarlet Phantom karena item ini dapat meningkatkan physical Jawhead agar mempunyai damage yang lumayan sakit bagi musuh, terutama pada hero tipe marksman.
Untuk item ini, juga memberikan +40% attack speed, dan juga +10% crit chance. Yang dapat membuat Jawhead lebih GG di Mid Game.

5. Blade of Despair
Saat memasuki fase Late Game, tentu Jawhead memerlukan banyak gold untuk membeli item yang lebih mahal, oleh karena itu item kelima ini mampu menambah physical attack yang tinggi sebesar 170 poin guna mempercepat farming atau menghabisi lawan.
Bukan hanya menambah physical attack, item ini juga menambah attack speed dari Jawhead sebesar 10% attack speed.

6. Immortality
Item keenam ini merupakan satu-satunya item defense buat Jawhead, yaitu Immortality item ini memberikan +800HP dan juga Magical Res sebesar +40 poin.
Keunikan yang di dapat dari item ini bisa membangkitkan Jawhead dari kematian setelah 2 detik dan memberikan shield untuk beberapa detik.
Dengan adanya Build Hero Mobile Legend kali ini bisa membuat anda semakin jago menggunakan Hero baru Mobile Legend yaitu si robot Jawhead. 

0 Response to "Baru Build Jawhead, Musuh Auto Kesal dengan Build Ini"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel

Iklan Bawah Artikel